Tim Nasional (Timnas) Vietnam akan bertemu dengan Timnas Thailand di final Piala AFF 2024 atau ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024. Thailand berhasil melaju ke final setelah mengalahkan Timnas Filipina di babak semifinal dengan agregat 4-3, sementara Vietnam menaklukkan Singapura dengan skor agregat 5-1. Final ini akan menjadi pertemuan ke-14 dan ke-15 antara Vietnam dan Thailand dalam sejarah turnamen bergengsi Asia Tenggara tersebut.
Sebelumnya, kedua tim telah bertemu sebanyak 13 kali di seluruh edisi Piala AFF, dengan tiga di antaranya adalah pertandingan final. Berdasarkan data yang dihimpun dari situs resmi Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF), berikut adalah rekor pertemuan Thailand dan Vietnam di Piala AFF:
- Thailand 4-2 Vietnam, final Piala AFF 1996
- Vietnam 3-0 Thailand, semifinal Piala AFF 1998
- Vietnam 0-4 Thailand, semifinal Piala AFF 2002
- Vietnam 0-2 Thailand, semifinal leg 1 Piala AFF 2007
- Thailand 0-0 Vietnam, semifinal leg 2 Piala AFF 2007
- Thailand 2-0 Vietnam, penyisihan grup Piala AFF 2008
- Thailand 1-2 Vietnam, final leg 1 Piala AFF 2008
- Vietnam 1-1 Thailand, final leg 2 Piala AFF 2008
- Thailand 3-1 Vietnam, penyisihan grup Piala AFF 2012
- Vietnam 0-2 Thailand, semifinal leg 1 Piala AFF 2020
- Thailand 0-0 Vietnam, semifinal leg 2 Piala AFF 2020
- Vietnam 2-2 Thailand, final leg 1 Piala AFF 2022
- Thailand 1-0 Vietnam, final leg 2 Piala AFF 2022
Dari 13 pertemuan tersebut, Thailand unggul dengan 7 kemenangan, sementara Vietnam hanya meraih 2 kemenangan, dan 4 pertandingan berakhir imbang. Final Piala AFF 2024 menjadi yang keempat kalinya kedua tim bertemu di final, dengan Thailand lebih unggul dalam dua final sebelumnya, yakni pada 1996 dan 2022. Vietnam berhasil meraih trofi pada final 2008.
Final Piala AFF 2024 antara Vietnam dan Thailand dijadwalkan sebagai berikut:
- Final leg pertama: Kamis, 2 Januari 2024, Viet Tri, Vietnam
- Final leg kedua: Minggu, 5 Januari 2024, Rajamangala, Thailand
Piala AFF 2024 ini merupakan kesempatan besar bagi kedua tim untuk menambah koleksi gelar mereka. Thailand telah memenangkan Piala AFF sebanyak tujuh kali, menjadikannya negara tersukses di turnamen ini, sementara Vietnam mengoleksi dua gelar. Sejauh ini, hanya Thailand, Singapura, Vietnam, dan Malaysia yang pernah menjuarai Piala AFF.